Cloud Solution for Insurance and Finance

A Long Awaited Cloud Solution –  Kamis, 8 Februari 2018, Seiring dengan maraknya perkembangan bisnis Finansial dan Insurance, maka pemanfaatan teknologi khususnya cloud dinilai menjadi salah satu kunci bertahan suatu industri di era modernisasi saat ini.

Hal tersebut lah yang melatarbelakangi Datacomm Cloud Business untuk mengadakan seminar dengan tajuk “A Long-Awaited Cloud Solution for Insurance & Financial Service Industry”. Bertempat di kantor Microsoft Indonesia yang berada di Kawasan SCBD Jakarta, acara seminar ternyata mendapat respon yang luar biasa dari audiens, hal itu terlihat dari banyaknya peserta yang datang untuk hadir walaupun cuaca hujan deras dari pagi mengguyur Jakarta dan sekitarnya.

Kali ini kami mengundang Bapak Faisal Yahya sebagai pembicara utama, beliau merupakan penulis, peneliti, dan pembicara yang sudah 20 tahun lebih berpengalaman dibidang Cyber Security, IT strategy, dan Enterprise Architecture. Beliau juga aktif dalam komunitas IT di Kawasan Asia.

Bapak Sutedjo Tjahjadi membuka acara sekaligus memberikan penjelasan singkat mengenai Datacomm Cloud Business kepada para peserta. Yang dilanjutkan oleh Bapak Faisal Yahya yang memaparkan mengenai Trend & tantangan dalam industry multifinance & Insurance di era digital dan bagaimana Cloud Computing bisa membantu perusahaan dalam melakukan transformasi digital.

Materi kemudian dilanjutkan oleh Bapak Iwan Cahya Widarta selaku Product lead dari Datacomm Cloud Business yang menggaris bawahi use case dari Datacomm Azure Stack

Tren cloud computing di industry Financial & Insurance kedepannya akan semakin menarik, dengan solusi Hybrid Cloud seperti salah satu service kami yaitu Datacomm Azure Stack akan memberikan kemudahan bagi pelanggan supaya dapat mendesain solusi yang memenuhi ekspansi perusahaan yang dinamis dan tentu saja memenuhi aspek keamanan dan regulasi pemerintah.

Bagi anda yang membutuhkan slide presentasi dari para narasumber di atas, silahkan diakses dari tautan dibawah ini.

Slide Presentasi Bapak Sutedjo Tjahjadi

 
Slide Presentasi Bapak Faisal Yahya
 

 
Slide Presentasi Bapak Iwan Cahya Widarta
 

  • Disaster Recovery Plan Sebagai Regulasi OJK untuk FinTech
    Terjadinya downtime dan serangan cyber pada FinTech dapat terjadi kapan saja dan di mana saja. Maka dari itu, sebagai badan regulator yang turut mengawasi industri FinTech di Indonesia, Otoritas Jasa …
  • UU Perlindungan Data Pribadi dan Tantangan Security Fintech
    Tren ekonomi digital saat ini menjadi topik yang sering dibicarakan. Industri-industri keuangan mulai bermunculan menyajikan aplikasi-aplikasi digital untuk mempermudah kehidupan sehari-hari. Disisi lain kita harus siap memberikan data pribadi ke …
  • Disaster Recovery Industri Financial
    Disaster Recovery pada Lembaga Keuangan Setiap institusi keuangan harus selalu bersiap untuk sesuatu yang terburuk, dan memastikan teknologi yang mereka gunakan memiliki tingkat kehandalan yang tinggi.  Mengacu pada tren industri …
  • Peraturan Perbankan dan Fintech
    Beberapa waktu yang lalu, Kominfo telah meresmikan Peraturan Pemerintah Nomor 71 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Sistem dan Transaksi Elektronik (PSTE) pada 10 Oktober 2019 lalu, untuk mengganti PP PSTE Nomor …
  • Cloud Solution for BPR BPRS
    Menurut penelitian TI – DPNP -OJK, yang disadur oleh Perbarindo (Perhimpunan Bank Perkreditan Rakyat Indonesia), disebutkan bahwa terdapat kelemahan BPR/BPRS dalam sistem IT yang dapat mengakibatkan fraud atau error. Salah …