
Sistem SAP Single Sign On adalah produk keamanan yang memungkinkan pengguna memiliki akses yang aman ke aplikasi SAP dan non-SAP dengan satu kata sandi. Hal ini dimaksudkan untuk meningkatkan keamanan dan efisiensi perusahaan dengan menyediakan akses ke aplikasi di semua sistem.
Sistem SAP Single Sign On memberikan manfaat dalam keamanan, mengurangi biaya dan efisiensi TI. Yang akan memperkuat keamanan perusahaan dengan menggunakan otentikasi canggih dan teknologi enkripsi, serta semua kata sandi disimpan dalam satu tempat penyimpanan terpusat dan terlindungi. Biaya dapat dikurangi dengan membatasi jumlah panggilan terkait kata sandi yang harus ditangani oleh help desks, serta dengan meminimalkan otentikasi manual dan pengaturan ulang kata sandi. Efisiensi TI dapat ditingkatkan karena tidak perlu menyediakan, melindungi, atau mengatur ulang kata sandi atau mengelola kebijakan kata sandi di berbagai sistem.
Ketahui Keunggulan SAP on Cloud, Klik “Keuntungan Menggunakan Infrastruktur Cloud Bagi SAP User”
Menurut vendor, Single Sign On ini dikembangkan oleh Secude, mitra teknologi SAP, dan diakuisisi oleh SAP pada 2011. Ini didasarkan pada teknologi keamanan standar, termasuk Kerberos, sertifikat digital X.509, dan SAML (Security Assertion Markup Language).
Fitur keamanan Sistem SAP Single Sign On:
1 . Integrasi dengan melakukan implementasi infrastruktur kunci publik (PKI) yang ada, memungkinkan penggunaan PKI tunggal jika perusahaan sudah memiliki sebelumnya;
2. Manajemen siklus ketersediaan sertifikat otomatis untuk NetWeaver Application Server untuk ABAP, yang dapat mengurangi upaya pembaruan sertifikat manual, mencegah downtime dan membatasi kesalahan manusia dalam pembaruan sertifikat;
Ketahui Mengenai ABAP SAP in Kubernetes, Klik “Deploying ABAP SAP In Kubernetes”
3. Secure Login Server yang memungkinkan beberapa cara melakukan provision sertifikat X.509 untuk perangkat seluler;
4. Mode encryption-only yang memungkinkan enkripsi jaringan untuk protokol SNC yang berkomunikasi dengan sistem lainnya bahkan ketika token keamanan khusus pengguna sedang tidak tersedia atau belum dikonfigurasi;
5. Web Login bagi Client yang Aman memungkinkan proses bisnis berjalan via browser, baik on prem atau di cloud; dan
Ketahui Kemudahan Melakukan Disaster Recovery Untuk SAP di Cloud, Klik “SAP Disaster Recovery Plan”
6. Mendukung “Perfect Forward Secrecy” untuk Komunikasi SNC, yang akan mengurangi risiko “compromised keys” yang biasanya digunakan hacker untuk mendekripsi data dari sesi yang direkam sebelumnya.
7. Single Sign On tersedia berdasarkan lisensi dan dapat diunduh melalui Support Portal.
Datacomm Cloud Business merupakan cloud provider yang dapat menyediakan infrastruktur Cloud untuk SAP. Didukung dengan tim yang handal Data Center yang telah tersertifikasi secara internasional, kami berkomitmen untuk mendukung aplikasi SAP Anda agar dapat berjalan sesuai dengan yang Anda inginkan. Kunjungi SAP Cloud Migration dan pesan sesi online Anda untuk mendapatkan solusi terbaik untuk sistem SAP Anda.
Sumber Referensi : techtarget.com
- Seberapa Amankah Infrastruktur SAP on Cloud ?Keamanan data di cloud adalah topik yang dipandang kritis oleh banyak perusahaan. Namun standar untuk keamanan infrastruktur SAP on Cloud sendiri sangat tinggi. Bagi banyak perusahaan, ini adalah langkah besar …
- Defend your SAP System with Higher Cybersecurity CapabilityPenggunaan SAP (System Application and Processing) memang terbukti memberikan tingkat efisiensi yang signifikan bagi suatu perusahaan. Sistem ini dapat mempermudah manajemen perusahaan yang memiliki banyak departemen seperti akunting, human resource, …
- Datacomm Cloud Business Achieves SAP® Certification for Operations Capabilities in Cloud and InfrastructureJAKARTA, Datacomm Cloud Business, a business division of PT Datacomm Diangraha, which focuses on cloud services, announced today that it has achieved SAP® certification for operations capabilities in cloud and …
- Converting SAP System to Modern Cloudbased ArchitectureDi era digitalisasi yang berkembang pesat saat ini, perusahaan dituntut untuk terus berkembang dan berinovasi. Tetapi bagaimana bisnis yang sudah menggunakan SAP, apakah perusahaan masih bisa terus berinovasi? Permasalahan seperti …
- SAP on Cloud for Your Intelligent EnterpriseDi tengah era digital ini, perusahaan – perusahaan sedang berjuang untuk melakukan transformasi digital, memulai integrasi di dalam bisnis mereka serta membuat sistem yang lebih kuat dan mempunyai ketahanan yang …